bookmark_borderFakta XODIAC, Idol K-pop Baru Debut yang Ada Member dari Indonesianya!

 

“Throw A Dice” adalah lagu debut dari Boyband baru asal Korea Selatan, XODIAC. Selain memiliki penampilan yang menarik mata, XODIAC juga menjadi perhatian masyarakat Indonesia karena ada salah satu membernya yang merupakan orang Indonesia. Inilah yang membuat ada banyak orang yang penasaran dengan boyband satu ini.

Ia adalah Muhammad Zayyan, di mana sebelumnya ia sudha berhasil melewati masa trainee dan mengalahkan kandidat lainnya untuk bisa debut dalam boyband beranggotakan 9 orang ini.

Berikut ini kami akan memberikan beberapa fakta menarik mengenai XODIAC yang perlu untuk kamu ketahui.

Fakta XODIAC

1. XODIAC Grup Multinasional

XODIAC merupakan boygrup yang berada di bawah asuhan One Cool Jasco. Sebelum debut, mereka sudah mulai dikenalkan ke publik. Agensi dari Hong Kong itu membentu grup dengan anggota 17 trainee dengan nama OCJ Newbies.

Nama sementara itu dipakai selama nama grup utama masih belum diumumkan. Dikabarkan, XODIAC akan disesuaikan dengan konsep albumnya, sehingga setiap comeback personilnya tidak akan sama.

Boygrup ini akan secara aktif melakukan promosi di Korea Selatan di Cina. One Cool Jasco memang sejak awal sudah merencanakan untuk membentuk gruo K-pop multinasional. Bahkan anggota dari grup ini berasal dari Korea Selatan, Cina, Hong Kong, hingga Indonesia.

2. Ada Personel Asal Indonesia

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, di dalam boygrup ini terdapat personil yang berasal dari Indonesia. Ia adalah Muhammad Zayyan. Pada awal kemunculannya, banyak yang menilai Zayyan memiliki paras yang cukup mirip dengan Vernon SEVENTEEN, Ong Seung Woo, hingga Mark dan Lucas NCT. Selain berasal dari Indonesia, banyak juga yang terkejut Zayyan beragama Islam. Bahkan Zayyan mengaku ia menjalankan ibadah puasa di Korea Selatan.

3. Ada Lagu Pre-Debut

Sebelum Zayyan resmi debut, XODIAC sudah pernah merilis lagu berjudul ‘CALLING’. Lagu ini melibatkan enam personilnya, yakni Wain, Beomsoo, Davin, Sing, Hyunsik, dan Lex. Karena lagu pre-debut ini banyak yang menduga bahwa Zayyan tidak akan debut, apalagi Zayyan hanya mempromosikan lagu ini dengan melakukan dance di TikTok saja. One Cool Jasco juga dituding hanya mau memanfaatkan popularitas dari Zayyan.

4. Formasi Grup

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, saat ini XODIAC sudah mengenalkan formasi grup mereka yang beranggotakan sembilan personel. Ada juga Lex, Hyunsik, Beomsoo, Gyumin, Wain, dan Davin yang berasal dari Korea Selatan. Sing dan Leo berasal dari Hong Kong, lalu terakhir ada Zayyan yang satu-satunya asal Indonesia.

5. Menggelar Showcase Debut

Terakhir, XODIAC juga telah menggelar acara showcase debut mereka pada Selasa (25/4/2023). Acara ini digelar bertepatan dengan perilisan lagu debut mereka. pada acara tersebut para personilnya secara kompak menggunakan jas dengan nuansa hitam dan merah. Pada event tersebut Zayyan terlihat masih malu-malu untuk menyapa para penggemar yang hadir di sana.

 

bookmark_borderInilah Kenapa j-hope Bisa Kolaborasi dengan J.Cole!

 

Siapa bilang dua legend tidak bisa bersatu? J.Cole dan j-hope merupakan dua bintang yang pada tanggal 3 Maret 2023 kemarin merilis single terbaru berjudul “On the Street”.

Penyanyi bernama asli Jung Hoseok tersebut sudah mengidolakan sosol Cole sejak awal karirnya. Bahkan ia bersama dengan BTS melakukan recycle untuk track ‘Born Sinner’ dan diberi judul ‘Born Singer’ di tahun 2013. Lagu ‘Born Singer’ sendiri akhirnya secara resmi dirilis oleh BTS melalui album ‘Proof’.

j-hope sendiri secara konsisten menunukkan kecintaannya kepada rapper dari Carolina Utara itu. Tentu, perilisan lagu ‘On the Street’ ini merupakan salah satu impian terbesarnya.

Tapi apakah mudah untuk j-hope mencapai titik ini? Berikut kami akan menguraikan bagaimana j-hope bisa sampai melakukan kolaborasi dengan idolanya itu.

Alur Pertemuan J.Cole dan j-hope

1. Memiliki Nama Panggung yang Mirip

Bukan merupakan sebuah kebetulan kalau j-hope dan J.Cole memiliki nama panggung yang mirip. Nama asli dari j-hope sendiri adalah Jung Hoseok, tapi nama panggungnya miirp dengan Cole. Setelah Cole merilis album Cole World: The Sideline Story, j-hope juga merilis debut mixtapenya sebagai artis solo di tahun 2018 yang ia beri nama Hope World.

2. BTS – Born Singer

Salah satu cara paling jelas yang dilakukan oleh j-hope dan member BTS lainnya dalam menunjukkan kecintaan mereka pada J.Cole adalah saat mereka merilis ‘Born Singer’, di mana ini merupakan cover untuk lagu ‘Born Singer’ yang dinyanyikan oleh Cole.

‘Born Singer’ sendiri merupakan salah satu lagu awal BTS dengan grup yang mereka rilis setelah satu bulan debut sebagai idol. Lagu ini tidak ada di platform streaming musik sebelumnya, namun J.Cole akhirnya meresmikan sampel di tahun 2022 dan BTS memasukkannya ke dalam album terbaru mereka, ‘Proof’.

3. J.Cole dan j-hope Bertemu di Lollapalooza

Dua megabintang ini bertemu untuk pertama kalinya di balik panggung Lollapalooza pada bulan Juli tahun 2022 kemarin. Ini bisa kita lihat dari video promosi album terbaru j-hope ‘Jack in the Box’. Pada video itu terlihat kalau j-hope sangat semangat untuk bertemu dengan idolanya, dan Cole juga menunjukkan ketertarikan yang sama. Bahkan dalam video tersebut, j-hope menyebutkan kalau J.Cole merupakan ‘Muse’-nya. Ia juga memuji J.Cole atas mixtapenya yang berjudul ‘Friday Night Lights’ di pertemuan tersebut. Hope membagikan foto keduanya di Instagram, dengan caption, “Hope World Meets Cole World.”

4. J.Cole Inspirasi j-hope Menjadi Artis

Di dalam sebuah interview yang dilakukan oleh Weverse Magazine, j-hope membicarakan mengenai Cole yang menginspirasinya untuk bisa lebih dalam bermusik.

“Kurasa musiknya (J.Cole) menginspirasiku, seperti ‘Aku harus membuat musikku di dalam cara tertentu’,” Ucapnya di dalam interview tersebut.

“Saat aku memulai musikku, dia adalah inspirasiku, dan aku masih menghormatinya. Dia salah satu artis yang aku harap bisa diajak bekerja sama.”

5. J.Cole dan j-hope Merilis ‘On the Street’

j-hope benar-benar membuat iri banyak penggemar di luar sana saat ia mengungkap kalau dia dan J.Cole akan berkolaborasi dalam single terbarunya, ‘On the Street’. Penyanyi ini mengumumkan kolaborasi tersebut di Instagramnya. Lagu baru ini terasa spesial karena rasanya otentik bagi kedua artis, di mana j-hope menyampaikan melodi yang halus, dan Cole menyampaikannya dengan rappnya yang penuh makna.

 

Nah, itulah alur pertemuan dari J.Cole dan j-hope hingga mereka bisa merilis single terbaru yang fenomenal ini.

bookmark_borderDewa 19 Merilis Lagu Berjudul ‘Love is Blind’ bersama Eks Toto dan Dream Thater

 

Siapa pencinta musik tanah air yang tidak mengenal band legendaris Dewa 19? Lagi-lagi grup band Indonesia yang sudah berkarier selama puluhan tahun tersebut membuat gebrakan dengan menggandeng mantan personel Dream Theater dan Toto dalam menggarap lagu terbaru mereka. Lagu tersebut berjudul “Love is Blind”.

Setelah sekian lama tidak berkarya di dunia hiburan tanah air, Dewa 19 kembali hadir dengan gebrakan atas perilisan lagu ini.

Grup band yang dipimpin oleh Ahmad Dhani tersebut menyebarkan berita ini melalui Instagram resmi mereka, yakni @officialdewa19, pada Rabu (10/01/2023), dengan menuliskan keterangan pada captionnya: ‘DEWA19 ALL STARS’.

Bukan hanya itu saja, Dewa 19 dikabarkan juga menggandeng Simon Phillips yang merupakan mantan anggota grup band Toto. Nama lain yang ikut dalam penggarapan lagu ini adalah Billy Sheehan,Derek Sherinian, Jeff Scott Soto, dan Ron Bumblefoot Thal. Sherinian sendiri merupakan kibordis yang merupakan mantan anggota dari Dream Theater.

Tentu kehadiran dari para legenda ini membuat lagu Love is Blind menjadi terasa lebih berkelas. Grup band legendaris yang tengah merayakan 30 tahun kiprah mereka di dunia musik tanah air tersebut sangat menunjukkan keseriusan mereka dalam menggarap lagu tersebut.

Lagu yang digarap oleh Ahmad Dhani yang berjudul Love is Blind ini ternyata merupakan gubahan dari lagu dengan judul Cinta itu Buta. Dewa 19 dan para musisi legendaris yang diajak untuk bekerja sama ini pun sudah sampai menggarap video klip dari lagu yang mereka kerjakan tersebut.

Dalam unggahan Instagramnya, Dewa 19 juga membuat penasaran para penggemar dengan konsep dari video klip yang akan mereka kerjakan tersebut.

“Kira-kira bakal bagaimana video klip Love Is Blind nanti?” bunyi keterangan di akun Instagram resmi Dewa 19 tersebut.

Sebelumnya, Dewa 19 juga sudah meluncurkan single dengan judul ‘Tangis Terakhir’, di mana itu merupakan lagu kolaborasi mereka dengan mantan vokalis mereka terdahulu, Ari Lasso. Lagu yang diciptakan oleh Ahmad Dhani itu menjadi single pertama Ari Lasso dengan Dewa 19 setelah selama dua dekade mereka terpisah dan tidak lagi merilis single bersama.

bookmark_border7 K-Pop Album dengan Desain Unik yang Bisa Jadi Koleksi

 

Banyak cara yang dilakukan oleh para musisi untuk menunjukkan hasil karya mereka, salah satu yang paling umum adalah dengan merilis album. Hal ini juga dilakukan oleh para K-Pop idol di Korea Selatan. Hal yang membedakan K-Pop idol dengan kebanyakan musisi di seluruh dunia adalah biasanya mereka memiliki cara tersendiri untuk menarik penggemar membeli album mereka.

Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan merilis album dengan desain yang unik dan berbeda dari yang lain. Berikut ini kami akan menunjukkan beberapa K-Pop idol yang memiliki desain album unik!

Desain Album Unik K-Pop Idol

1. G-Dragon – Heartbreaker

Pertama yang akan kami bahas adalah album Heartbreaker dari G-Dragon yang merupakan leader dari boyband fenomenal, BIGBANG. Idol yang kerap dipanggil GD ini memang dikenal sebagai sosok yang memiliki bakat seni tinggi dan nyentrik. Hal ini ternyata juga ia tuangkan ke dalam albumnya yang bertajuk Heartbreaker. Di dalam album tersebut, ia melengkapinya dengan gambar 3D wajah GD yang terlihat menangis air mata darah. Bukan itu saja, album ini pun tidak berbentuk CD, melainkan menggunakan flashdisk berwarna merah yang terlihat sudah usang.

2. F(x) – Pink Tape

F(X) merupakan salah satu legenda K-Pop yang ikut membangkitkan nama K-pop untuk dikenal oleh dunia. Girlband yang beraggotakan Victoria, Luna, Amber, Krystal dan Sulli ini pernah merilis album di tahun 2013 dengan nama Pink Tape. Yang unik dari album tersebut adalah bentuknya yang berupa tape berwarna pink, sesuai dengan nama dari album mereka tersebut.

3. 2PM – No.5

Menyesuaikan dengan title track dari album No.5 ini, album 2PM dibuat menyerupai gagang pintu. Hal unik dari album ini adalah gagang pintu tersebut disertai dengan tombol password untuk membukanya. Ada dua versi dari album ini, yaitu warna hitam dan putih. Album No.5 2PM seakan mengajak penggemar untuk masuk ke rumah dengan album ini.

4. Wendy – Like Water

Jika dilihat dari gambar, mungkin sepintas tidak ada yang aneh dari album debut solo Wendy ini. Tapi sebenarnya album ini memiliki versi limited edition, di mana pada covernya terdapat kelopak bunga dengan warna biru yang memenuhi permukaan dari album dengan cantik. Album yang hanya ada sebanyak 300 buah ini terlihat hidup dengan bunga-bunga tersebut. Uniknya, album limited edition ini membuat penggemar ikut menghias album mereka dengan daun-daun yang mereka pilih.

5. NCT Dream – Hot Sauce

Selanjutnya ada album dari NCT Dream dengan judul Hot Sauce, di mana album ini memiliki desain mirip dengan ciki atau makanan ringan. Hal unik lain dari album ini adalah desain dari daftar lagu yang ada di album ini dibuat mirip dengan tabel nutrisi yang  biasa ada di bagian belakang snack. Warna dari album ini pun sangat eye catching, jadi menarik untuk menjadi koleksi kamu.

6. Soyeon (G)I-DLE – Windy

Jika biasanya album berbentuk kotak, berbeda dengan album dari Soyeon satu ini. Ia mengemas albumnya dengan bentuk kotak makanan cepat saji. Album solo dari leader (G)I-DLE ini didominasi dengan warna biru dan kuning yang cerah, membuat tampilan album ini terlihat lucu dan menggemaskan untuk menjadi koleksi.

7. Weekly – We Play

Sesuai dengan konsep dari debut mereka, Weeekly mengusung album dengan konsep yang menyerupai buku sekolah atau buku tulis. Bahkan yang membuat album ini terasa lebih spesial adalah sampulnya dibuat khusus oleh salah satu member dari Weeekly, yaitu Jiyoon!

 

Nah, itulah beberapa album K-Pop dengan desain yang unik dan mungkin kamu tertarik untuk memilikinya!

bookmark_border7 Lagu Ariana Grande yang Wajib Masuk ke Playlist Kamu

 

Hampir semua orang di dunia ini tahu siapa Ariana Grande. Penyanyi yang mengawali kariernya sebagai aktris ini memang merupakan salah satu penyanyi kelas dunia yang lagui-lagunya selalu menjadi hits. Bintang pop yang identik dengan rambut diikat tingginya ini memiliki deretan lagu yang cocok untuk didengarkan dalam kondisi apapun.

Berikut ini kami akan menunjukkan beberapa rekomendasi lagu Ariana Grande yang wajib banget untuk kamu coba dengarkan!

Rekomendasi Lagu Ariana Grande

1. 7 Rings

Pertama yang kami rekomendasikan adalah 7 Rings, lagu yang berada pada album “Thank u, Next” ini cocok untuk didengarkan bersama dengan sahabat. Hal itu karena lagu dengan genre pop=trap, R&B, dan rap ini menceritakan mengenai Ariana yang menempatkan persaudaraan perempuan pada sebuah komitmen atau perjanjian persahabatan. Ini juga merupakan lagu yang mengisahkan mengenai pengalaman pribadi dari Ariana Grande yang sudah mengakhiri hubungannya dengan Pete Davidson. Selain itu lagu ini juga menceritakan tentang kalau kebahagiaan tidak selalu dikaitkan dengan kebersamaan dengan pasangan, tapi juga bisa bersama dengan para sahabat.

2. Be Alright

“Be Alright” adalah lagu yang menjadi favorit banyak penggemar Ariana Grande, hal ini karena di dalam lagu ini akan membawa kita ke suasana di tahun 90-an, di mana akan terasa menyenangkan dan menenangkan. Di lagu ini pun Ariana mengingatkan kita untuk terus berusaha dan jangan menyerah. Kita harus bisa terus optimis dan bergerak maju di dalam hidup. Ini bisa menjadi pengingat bahwa kita bisa mempengaruhi masa depan kita sendiri dengan berusaha menjadi lebih baik.

3. Breathin

Ariana Grande merupakan sosok selebriti yang memiliki gangguan kecemasan. Di mana dalam lagu “Breathin” ini ia menuangkan tentang kecemasan yang dihadapinya. Secara lirik, ia menunjukkan bagaimana perasaan cemas yang dihadapinya, rasanya seperti dunia tidak lagi mendukungnya. Tetapi dunia harus terus berjalan dan ia pun harus bisa mengendalikan dirinya sendiri. Di dalam lagu ini juga, Ariana mengungkapkan kalau bernafas bisa membantu dia dalam menangani masalah kecemasannya ini.

4.  Honeymoon Avenue

Untuk kamu yang suka dengan vokal Ariana Grande, lagu “Honeymoon Avenue” ini sangat menggambarkannya. Lagu yang merupakan lagu debut dari Ariana di tahun 2013 ini mengisahkan mengenai seorang gadis yang ingin menyelamatkan hubungan yang dimilikinya sebelum gugur. Di sini ia pun menggambarkan kondisi hubungan dengan menaiki mobil. Ia merasa kalau harus kembali, sedangkan kekasihnya berusaha untuk terus menghindari masalah yang dihadapi.

5. Daydreamin

“Daydreamin” adalah lagu dari Ariana Grande dari album debutnya, Yours Truly. Lagu yang rilis di tahun 2013 ini akhir-akhir ini kembali menjadi tenar di TikTok dan membuat banyak orang yang kembali mendengarkannya. Dari lirik lagu ini bisa dirasakan mengenai kesukaan seseorang terhadap orang yang dicintainya. Mulai dari caranya berjalan, berbicara, tersenyum, dan hal lainnya bisa terasa sangat indah. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memiliki sosok tersebut adalah dengan “Daydreamin”.

6. “No Tears Left To Cry”

Pasti kamu sudah tidak asing dengan lagu ini, “No Tears Left To Cry” memang merupakan salah satu lagu populer dari Ariana Grande. Lagu yang rilis di tahun 2018 pada album Sweetener. Ariana Grande menyebutkan bahwa lagu ini terinspirasi dari kejadian meledaknya bom di konsernya yang berlangsung di Manchaster Arena. Sejak itu ia menghabiskan waktu bersama dengan orang-orang yang ia cintai, karena dampak emosional yang terjadi.

7. One Last Time

Terakhir yang kami rekomendasikan adalah “One Last Time”, sebuah lagu yang semakin membuat orang-orang menyadari kualitas lagu dan suara dari Ariana Grande. Lagu dengan musik EDM dan melodi yang membuat kita akan terus teingat ini mengisahkan mengenai perpisahan. Di mana dalam lagunya, Ariana mengisahkan tentang gadis yang ditinggalkan oleh pasangannya yang sudah memiliki pasangan baru. Gadis ini pun menyesal dan ia berharap bisa kembali bertemu meski terakhir kalinya.

 

Nah, itulah beberapa rekomendasi lagu terbaik dari Ariana Grande yang wajib kamu masukkan ke dalam playlist kamu.